Home ยป Keuntungan Menabung di Bank Digital Serta Tipsnya Agar Mendapatkan Hasil Optimal

Keuntungan Menabung di Bank Digital Serta Tipsnya Agar Mendapatkan Hasil Optimal

menabung di bank digital

Ada banyak alternatif kemudahan yang bisa dipilih untuk menabung, selain dengan menggunakan produk tabungan dari bank konvensional, maka sekarang ini juga sudah hadir produk tabungan dari bank digital. Bahkan lebih banyak keuntungan menabung di bank digital dibandingkan dengan bank konvensional, sehingga tidak salah jika seandainya banyak masyarakat yang mulai beralih menggunakan perbankan digital ini, karena tidak ingin melewatkan berbagai benefit tersebut.

Apa Itu Tabungan Digital?

Sebelum membahas mengenai keuntungan menabung di bank digital, maka ada baiknya untuk tahu terlebih dahulu tentang Apa itu tabungan digital? bisa dikatakan bahwa tabungan digital merupakan rekening tabungan yang dikelola secara online atau digital, yaitu lewat sebuah aplikasi atau platform online yang diterbitkan oleh sebuah lembaga perbankan, di mana nantinya memungkinkan masyarakat untuk lebih mudah dalam mengelola uang termasuk diantaranya adalah untuk menabung.

Karena transaksi tersebut bisa dilakukan kapan saja dan dari mana saja tanpa perlu datang ke kantor cabang.

Keuntungan Menabung Lewat Tabungan Digital

bank digital

Ada banyak keuntungan menabung di bank digital yang tidak boleh di lewatkan, diantaranya adalah:

  • Proses menabung jadi lebih mudah dan efisien, di mana jika dulu ingin menabung harus membawa uang ke kantor cabang Bank terdekat, pastinya harus antri dan membutuhkan banyak waktu, maka tidak dengan tabungan digital ini karena semua transaksi berbasis online sehingga jadi mudah serta efisien.
  • Mudah dalam mengawasi seluruh aktivitas keuangan, layanan tabungan digital ini sebenarnya juga punya sebuah aplikasi khusus, dimana dalam aplikasi ini terdapat beberapa fitur yang akan membantu dalam mengelola transaksi keuangan, termasuk mengawasi Seluruh aktivitas uang yang masuk serta uang yang keluar.
  • Terbebas dari biaya admin, menariknya lagi lewat tabungan perbankan digital ini juga tidak perlu keluar biaya untuk admin bulanan seperti yang terdapat pada tabungan konvensional, sehingga orang yang ditabung akan tetap utuh tanpa dikenai dengan potongan biaya lagi.
  • Banyak program reward yang ditawarkan oleh bank digital, guna bisa menggaet lebih banyak nasabah maka tidak jarang diantaranya perbankan digital yang menawarkan berbagai program reward, contohnya sendiri adalah promo berhadiah, diskon sampai dengan cashback, dimana nantinya jika dikumpulkan bisa ditukarkan dengan voucher belanja, diskon dan sebagainya.
  • Jenis produk tabungan lebih beragam, jangan khawatir karena perbankan digital juga menawarkan berbagai jenis produk tabungan yang dapat disesuaikan dengan tujuan masing-masing nasabah, contohnya adalah ingin menabung untuk biaya renovasi rumah, tabungan haji, biaya pendidikan anak dan sebagainya.
  • Disiplin dalam menabung, artinya jangan hanya menabung sesekali saja saat ingat, usahakan untuk membuat jadwal rutin menabung contohnya menabung harian, menabung mingguan atau dengan menabung bulanan dan semuanya harus dilakukan secara disiplin jika ingin hasil yang optimal.
  • Menambah penghasilan, Jangan hanya terpaku pada satu income atau penghasilan saja, jika ingin tabungan semakin gendut atau bertambah banyak maka usahakan untuk terus menambah penghasilan contohnya dengan bekerja sampingan, menjalankan bisnis dan sebagainya, artinya jika income ditingkatkan maka tidak perlu menurunkan atau terlalu menghemat pengeluaran, sedangkan bisa tetap menambah tabungan, jadi kualitas hidup juga tidak menurun.

Tips Menabung Di Tabungan Digital Agar Hasil Optimal

Agar bisa mendapatkan hasil yang optimal melalui produk tabungan digital tersebut, maka jangan lupa juga untuk menerapkan beberapa tips berikut ini, yaitu:

  • Pastikan Memiliki tujuan yang jelas, ketika ingin menabung pastikan untuk punya tujuan terlebih dahulu, contohnya ingin menabung untuk membeli rumah, menabung untuk membeli kendaraan maupun untuk dipersiapkan sebagai tabungan pensiun, karena inilah yang dijadikan sebagai motivasi agar bisa disiplin dalam menabung.
  • Membuat atau mengelola anggaran secara tepat, diantaranya adalah dengan mencatat semua pendapatan atau pemasukan dan pengeluaran bulanan, pastikan untuk mengelola anggaran keuangan secara bijak Sehingga nantinya selalu ada sisa yang bisa digunakan untuk menabung, tidak semua uang habis begitu saja.
  • Gunakan metode menabung otomatis, yaitu dengan membuat sistem auto debit dari rekening utama ke rekening tabungan, sehingga setiap bulannya ketika ada pemasukan sebagian langsung dialokasikan ke rekening tabungan, jadi tidak ada istilah lupa menabung.
  • Menerapkan gaya hidup sederhana, jangan termakan pada gengsi penting untuk selalu menerapkan gaya hidup hemat atau sederhana, sehingga uang yang dikeluarkan juga lebih terkontrol tidak hanya terpaku pada Gengsi, hal ini nantinya akan membantu untuk memperbanyak isi tabungan secara cepat.
  • Jangan menyepelekan uang koin, karena meskipun nilainya kecil namun jika aktif dikumpulkan secara terus-menerus maka jumlahnya akan menjadi banyak dan bisa ditabung.

Rasakan beragam keuntungan menabung di bank digital hanya melalui Bank Saqu, perbankan digital yang sudah terjamin keamanannya dengan suku bunga yang kompetitif. Segera buka rekening Bank Saqu sekarang juga!.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *